SoG4iGVrlm2d0xVc7TbcWuGl8F4PkcCzhtCrmamZ

Sosok Dani Rahmat (Ketika 2 Bloger pekerja Kopi Darat)

Di sela-sela kesibukannya "ngantor"  dari BSD ke Kuningan tiap harinya. "Working hours"nya dari jam 8 ke 5. Belum ditambah kemacetan di jalan. Masih bisa  luangkan waktu untuk menulis. 

Jalanan sekitar kuningan cukup lengang selepas Sholat Jumat siang kemarin. Biasanya sekitaran kuningan termasuk salah satu daerah yang padat. Agendanya hari ketemuan sama seorang blogger yang juga sekaligus pekerja disalah satu bank swasta di sekitaran Kuningan.

Setelah beberapa kali janjian untuk kopi darat. Akhirnya baru siang kemarin keinginan itu dapat terlaksana. Kesibukan dari masing-masing kami sepertinya yang menjadi penghalang. Maklumlah, secara kami berdua adalah pekerja yang terikat dengan jam kerja dan tidak bebas untuk keluar kantor.
Sebenarnya  tulisan ini merupakan komitment kami sedari awal untuk di sertakan dalam sebuah kegiatan (baca:kompetisi). Tapi kemenangan bukan menjadi tujuan utama, karena memang konsep dibuatnya acara networking adalah untuk saling mengenal antara blogger yang satu dengan lainnya. 

Biasalah blogger kan sibuk dengan rutinitas baik didunia maya maupun di dunia nyata. Terkadang interaksi fisik terabaikan begitu saja. Ada yang saling kenal wajah tapi tidak mengenal nama. Atau ada yang kebalikannya. 


Beruntung FunBloging menggagas kegiatan positif ini. Meskipun sudah melewati batas akhir. Tetap kami komitment untuk bertemu dan bertatap muka (bagian ini lebay, karena memang sebelumnya kami sudah kenal di fun blogging 4). 

Awalnya janjian untuk makan siang bareng di Setia Budi, melihat padatnya antrian, kami putuskan untuk berbincang santai sambil ngopi di Anomali Coffe Shop.

Sosok Dani Rahmat.
Saya kenal dengan beliau itu awalnya sebagai sosok yang aktif dan kreatif. Terlihat dari beberapa pertanyaan yang diajukan ketika mengikuti Fun Blogging 4. Ngga hanya di FB 4, ketika acara yang di gagas BRId juga beliau aktif berpatisipasi. Rupanya di balik sifat yang terlihat, ada sifat lainnya yang baru terungkap ketika berbicara langsung.

Dani itu orangnya sedikit pemalu, terlebih jika bertemu "one on one" seperti siang kemarin. Terlihat dari cara berkomunikasi yang sedikit formal dan pemilihan kata yang sangat berhati-hati. Hal ini pun ia amini.

Dani yang merupakan anak perantauan dari luar Jakarta dan mengenyam pendidikan Teknik Informatika di ITS Surabaya. Sepertinya terjawab sudah mengapa Dani mahir dengan dunia blog ditambah kemampuannya dalam mengolah kata. Pantas saja blognya tidak pernah sepi dari pengunjung.

Bapak satu orang anak ini menjelaskan keinginannya menulis sedari awal ya memang untuk menulis saja. Hal ini juga sejalan dengan kegemarannya membaca. Memang penulis kegemarannya ngga jauh-jauh dari hobi baca yang diatas rata-rata. Bahkan diawal-awal menulis sekitaran tahun 2007-2009, ia masih sedikit bingung untuk menemukan komposisi blog seperti apa yang diinginkan.

Sedikit banyak Dani  berkomunikasi dengan Armantjandrawidjaja.com setidaknya banyak yang ia pelajari dari sosok Armant. Dani juga menuturkan alasannya hingga saat ini masih menekuni dunia blogging "Part of my reasons writing maybe because I also want to be eternally exist in this world". Keren kan Blogger juga, pekerja juga (ptaktisi perbankan loh). Semenjak tahun 2013 beberapa penghasilan sudah didapat dari dunia blogging. Mulai dari review, iklan dan lainnya. Lumayan lah, yang awalnya menulis hanya mengurai kekusutan di kepala sekarang sudah bisa mendatangkan manfaat. 

Penikmat musik Jazz, tapi gandrung juga dengan genre lainnya seperti Taylor Swift, ituloh yang nyanyi 22.  Dani juga menekuni beberapa olahraga diantaranya renang dan lari, hmmm pantes aja, doi sedikit lebih tinggi dan  lebih kurusan.


Tidak berhenti disitu, Dani banyak berbagi ilmunya. Mulai dari pengetahuan di bidang Teknologi Informasi, kalau yang ini mungkin Dani cocok ngobrol sama ibu Shinta Aries. Kalau saya masih belum "doong" juga sama dunia internet. Mulai dari google analitics, tampilan wordpress dan perkenalannya dengan bloger senior lainnya. 

Sayangnya waktu 1 jam sepertinya belum cukup untuk menimba ilmu dan bertikar pengalaman dengan Dani. Saya harus kembali ke kantor karena ada pekerjaan pun hal yang sama dengan Dani.
Perbincangan memang masih dilanjutkan dengan aplikasi WA. Beberapa informasi dan ilmu bisa didapat. Tapi gestur tubuh tidak didapat ketika berkomunikasi via smartphone.

Saya juga masih suka kagum di sela-sela kesibukannya "ngantor"  dari BSD ke Kuningan tiap harinya. "Working hours"nya dari jam 8 ke 5. Belum ditambah kemacetan di jalan. Masih bisa  luangkan waktu untuk menulis. 

Jadi memacu saya untuk lebih rajin lagi menulis. Dani berbagi pesan, kalau ia menulis itu biasanya di sela-sela kesibukannya seperti jam istirahat kantor atau waktu senggang lainnya seperti ketika menunggu sebuah film di putar. Kalau waktu senggang tidak didapat bahkan ia tidak segan untuk mengurangi jam tidurnya.

Kesimpulannya****
Dani memang sosok pemalu terlebih jika baru kenal tapi akan berubah perlahan ketika sudah mengenalnya lebih jauh. Untuk urusan ilmu yang ia sudah paham tak sedikitpun ia berhitung untuk membaginya. 

Sosok yang gemar dengan  nasi pecel madiun ini selain "gape" di bidang Teknologi Informatika juga aktif menulis. Setidaknya terbukti dari mudahnya searching nama Dani di google dan rampingnya angka alexa yang dimiliki blognya.

Meskipun berlatar belakang IT, Dani bekerja di bidang perbankan. Sudah beberapa Bank ia singgahi sebut saja  salah satunya Bank Mandiri. Ia pun mengakui secara langsung latar belakang pendidikan tidak berhubungan dengan pekerjaan. Pola pikir dan wawasan sebagai seorang progamerlah yang membawanya untuk menekuni bidang perbankan.

Beberapa pesan Dani yang saya tangkap untuk terus konsisten di blog.
1. Baca. Perbanyak baca. Ia sendiri suka dengan sosok Pramudya Ananta Toer dan Haruki Murakami (yang ini saya malah baru tau).

2. Menulis yang ia lakukan biasanya berasal dari pengalaman-pengalamannya sendiri. Hal ini dilakukan setidaknya agar ia sendiri sudah paham dengan apa yang dituliskan.

3. Luangkan waktu untuk menulis ditengah kesibukan yang kita miliki. Bahkan tak jarang ia mempositing sebuah tulisan lengkap dengan gambar hanya dari smartphone yang dimilikinya.

Sedari awal Dani memang menulis untuk melepas kepenatan dan juga  meninggalkan jejak keabadian tapi tidak ia pungkiri menulis dapat juga di jadikan sebagai penyokong kehidupannya kelak.

Sip.. Terimakasih sudah diijinkan untuk mengenal Dani lebih jauh. Meskipun di awal ada kecanggungan diantara kami. Lucu aja 2 orang pria janjian ketemuan hanya untuk bertukar informasi, berbagi pengalaman tanpa tendesi lainnya. 

Bahkan untuk mengambil dokumentasi kami berdua saja masih sedikit terasa aneh. Untung saja Funblogging mengadakan kegiatan Networking. Setidaknya kami jadi saling mengenal tidak hanya di dunia maya tapi juga di dunia nyata.

Tampilan blog Dani

Sekali lagi terimakasih FunBlogging atas ide kreatifnya dan terimakasih Dani atas waktu, berbagi ilmu serta pengalamannya.

Sukses untuk kita semua.

Sumber Gambar : Blognya Dani 
Related Posts
Kornelius Ginting
Orang Baik Rejekinya Juga Baik

Related Posts

24 komentar

  1. Wahhhh, aku juga mau dong kenalan sama mas Dani, siapa tau bisa diajarin ngeblog.

    BalasHapus
    Balasan
    1. nanti saya kenalin ke dani... kapan2 pas ada acara kopdar blogger ya :)

      Hapus
  2. Huaaaa Bang. Dahsyat banget udah tayang aja. Saya kemaren sudah ketak ketik eh kok ketiduran habis nonton. :D
    Makasih ya Bang, kok rasanya banyak yang kelebihan infonya di sini :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. masa sich kelebihan info... Wah... sepertinya saya masih perlu banyak belajar lagi ya :)

      Hapus
  3. oh ya ada event seperti ini :)
    *lupa saya ga baca dokumennya di grup...

    BalasHapus
  4. Mas Dani memang terlihat interaktif, wah tips dari Mas Dani keren nih :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. tapi kalau bertemeu "one to one" terlihat sedikit sungkan juga :)

      Hapus
  5. Balasan
    1. iya mas... konsisten melakukan tipsnya ituloh yang bikin bro dani semakin keren :)

      Hapus
  6. Menulis adalah bekerja untuk keabadian --> kutipan dari seorang Pramoedya Ananta Toer, sejalan dengan pemikiran Mas Dani. He "wants to be eternally exist in this world". Keren :)

    Harus diakui, menulis di tengah kesibukan kerja itu sulit, karena saya sendiri ngerasain. Harus pinter cari waktu luang hehe. Salut buat blogger yang bisa menulis di tengah kesibukan bekerja. Setuju sama semua tips untuk terus konsisten nge-blog. Perbanyak bahan bacaan adalah salah satu kunci penting untuk blogger.

    BalasHapus
    Balasan
    1. tuch,,, mas mabyu juga sepakat dengan apa yang sudah saya tulisan tentang mas Dhani.. :)

      Sip,,, terima kasih sudah mampir,. sukses untuk kita semua :)

      Hapus
  7. saya baru tau kalau mas Dani latar belakangnya IT, saya kira ekonomi karena fasih sekali berbicara ekonomi. Saya juga suka dengan tulisan mas Dani. Enak dibaca, bahasanya mengalir

    BalasHapus
    Balasan
    1. tuch kan... beberapa belum tahu kalau dani itu berlatar belakang IT.. karena dani lebih suka bicara ekonomi.... Mungkin next time dani bisa bahas masalah IT di blognya :)

      Hapus
  8. Jadi kenal Mas Dani secara tidak langsung melalui tulisan ini :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. dan memang konsep kompetisi ini adalah untuk saling mengenal... tidak hanya di dunai maya saja.. tapi juga di dunia nyata... Terimakasih sudah mampir ya :)

      Hapus
  9. Halo, mas daniii.
    aku familiar namanya sebagai admin blog english club bukan ya?
    Kapan2 minta ajarin ngeblog aaahh :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. memang beberapa sudah akrab dengan beliau.. nah saya juga baru tau dari ibu anesa ... dani adminnya english club .. hmmmm... sepertinya masih banyak yang saya belum tahu tentang dani :)

      Hapus
  10. Sering baca tulisannya di blognya. Kesan saya orangnya periang. Pas ketemu di event Srikandi Blogger ternyata iya memang sedikit kalem :-)

    BalasHapus
    Balasan
    1. satu lagi blogger yang menyatakan bro dani itu kalem... bener kan ulasan saya :) Ibu ini juga salah satu pengunjung di Blog dani... loh

      Hapus
  11. Kalau 2 pria yg nggak terlalu akrab scr offline ketemu canggung ya? Kalau ibu2 mah udah peluk2an langsung, cipika cipiki, trus selfie deh :D

    BalasHapus
  12. maunya BW ke blognya mas Kornelius, lah lah lah kok ketemunya mas Dani lagi hihihihi ngehits ya brarti hehe. dan dari sini baru tau jg kalo mas Dani ini arek Suroboyo toh :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Rencana BW.. Eh ketemunya sama Dani lagi ya... Mba Dwi... Tuch kan beberapa bloger emang sudah akrab dengan Dani... Doi suka merendah...:)

      Hapus
Untuk Sementara Pesan di Moderasi....
Menghindari Beberapa konten2 yang negatif ...
Berfikir yang Baik dan tinggalkan jejak yang baik..
Terima kasih