SoG4iGVrlm2d0xVc7TbcWuGl8F4PkcCzhtCrmamZ

Pemutaran Film Pendek sekalian berdiskusi singkat


Film merupakan sarana menggapai ilmu dalam bentuk visual, itu menurut saya loh. Banyak hal yang dapat direkam ketika menyaksikan sebuah tayangan yang tersaji. 

Efek gambar dan suara yang ditampilkan membuat sensasi visualisasi lebih mudah untuk digambarkan. 

Biasanya juga saya menghabiskan waktu "our time" bersama pasangan yang tidak mahal dan tidak jauh, ya dengan menyaksikan sebuah tayangan film.

Dan beberapa diantaranya sudah terangkum rapi

Masih berkaitan dengan itu,  Raketti Films bekerja sama dengan kineforum dan Pusat Pengembangan Perfilman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengundang kita untuk menghadiri:

PEMUTARAN FILM PENDEK DAN DISKUSI
Sabtu, 19 November 2016 pukul 14.30 dan 19.30

Minggu, 20 November 2016 pukul 14.30 dan 19.30

di kineforum (Jalan Cikini Raya no. 73, Jakarta Pusat).

Film pendek yang akan diputar adalah Bunga dan Tembok (Eden Junjung, 2016), Ilalang Ingin Hilang Waktu Siang (Loeloe Hendra, 2015), Seko (Galang E. Larope, 2016) dan Wabah (Makbul Mubarak, 2016).

Pemutaran film pendek tanpa diskusi akan ditayangkan dari Rabu, 16 November 2016 sampai Jumat, 18 November 2016 dan Senin, 21 November 2016 pukul 14.15 dan 19.30. 

Pemutaran ini bersifat gratis dan terbuka untuk umum. Mohon hadir satu jam sebelum untuk registrasi dan mengambil tiket. 


So yang belum ada acara akhir pekan ini, boleh loh melipir ke sekitaran Cikini.

Selamat berakhir pekan 
Related Posts
Kornelius Ginting
Orang Baik Rejekinya Juga Baik

Related Posts

4 komentar

  1. Berarti hari ini juga ada jadwal tayang, ya

    BalasHapus
  2. di semarang juga ada kak pemutaran film2 pendek gini ada komunitasnya jg namanya sineroom...hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. ooooooo... ada juga rupanya disemarang.. semoga didaerah lain juga kebagian ya.

      Hapus
Untuk Sementara Pesan di Moderasi....
Menghindari Beberapa konten2 yang negatif ...
Berfikir yang Baik dan tinggalkan jejak yang baik..
Terima kasih