Illustrasi |
Intinya adalah menjauhi pemborosan berkedok fashion, sebisa mungkin gunakan transportasi umum, miliki rumah dan juga kendaraan yang sederhana dan biasa-biasa aja. Mudah untuk dilaksanakan, tapi harus juga dibarengi etos kerja yang mirip-mirip Miliarder. Jangan hanya gaya berhematnya aja yang ditiru tapi etos kerja mereka tidak.
Pagi-pagi buka email, udah masuk aja motivasi dan informasi keuangan dari pakarnya langsung, Bapak Tung Desem Waringin. Terkadang baca cepat pesan dari beliau dan sortir cepat apakah ini sekedar penawaran iklan atau berita informasi dan tarra ini adalah informasi yang berharga dan mudah untuk dipraktekkan sebenarnya. Setidaknya dari postingan beliau saya dapat belajar 4 hal bahwa para Milliarder melakukan trik sederhana untuk belajar hemat dan menjadi kaya seperti mereka.
Pertama adalah tidak membelanjakan uang untuk produk fashion. Michael Bloomberg yangdikenal sebagai Walikota Newyork dan pemegang saham Bloomberg LP. Ia hanya memiliki dua buah pasang sepatu berwarna hitam selama sepuluh tahun. Michael memutuskan untuk tidak mengganti sepatu karena hal tersebut menurutnya sebagai sebuah bentuk pemborosan. Ia berujar bahwa uang tidak seharusnya dihabiskan hanya untuk membeli barang yang tidak terlalu berguna.
Michael merasa cukup dua buah pasang sepatu tersebut selama bekerja. Jadi kalau usia beliau saat ini 70 tahun praktis hanya ada 14 pasang koleksi sepatu. Dan sepertinya dia pemakai sepatu yang awet 10 tahun tetapi tidak rusak, kalau saya paling top itu 3-4 tahun baru ganti itu juga karena rusak. Hmmm, mungkin harga sepatu kita beda kali ya pak Michael.
Kedua, menggunakan transportasi umum dengan harga murah. Sekelas Ingvar Kampard, Milliarder juga, ia memiliki metode hemat tersendiri dalam penggunaan moda transportasi. Setiap kali bepergian jauh ia memilih untuk menggunakan pesawat kelas ekonomi walaupun ia sendiri mampu untuk membeli kelas eksekutif atau bahkan terbang dengan pesawat pribadinya. Ingvar mengatakan bahwasannya kemewahan tidak perlu selalu ia rasakan, kepuasan dan kebahagian selalu dihasilkan dari kekuatan pikiran.
Sepakat dengan beliau, secara saya juga pengguna kelas ekonomi, bedanya kalau saya memang mampunya segitu. Terlebih saya juga sudah mulai menggunakan transportasi publik seperti KRL, 3 tahun belakangan. Jakarta makin tahun makin bertambah kemacetannya.
Ketiga, tinggal dirumah yang sederhana. Bapak Manajemen Warren Buffet, ia lebih memilih untuk tinggal dirumah yang sederhana dan hanya memiliki 5 buah kamar. Dan ia sudah memiliki rumah tersebut semenjak tahun 1958 dengan harga pada saat itu 31.500 USD. Dan pak Warren sendiri tidak memilih untuk pindah ke rumah yang lebih besar karena perasaannya sama saja dan justru akan lebih banyak mengeluarkan biaya untuk perawatan.
Kalau saya sampai saat ini baru punya rumah yang 3 kamar aja udah berasa mewah, semoga suatu saat nanti bisa nyamain pa Warren punya rumah dengan lima kamar.
Kalau saya sampai saat ini baru punya rumah yang 3 kamar aja udah berasa mewah, semoga suatu saat nanti bisa nyamain pa Warren punya rumah dengan lima kamar.
Gali ide dan pompa semangatmu dengan NATSBEE HONEY LEMON dari POKKA |
Terakhir, memiliki dan mengendarai kendaraan pribadi yang B aja. Ini maksudnya biasa aja bukan plat B Jakarta ya. Contoh Miliarder yang menggunakan kendaraan biasa itu adalah Mark Zuckerberg, CEO Facebook. Kendaaran yang biasa ia gunakan sehari-hari adalah sedan dengan merk Accura, ketimbang harus membeli lagi dan menggunakan kendaraan sport mewah. Dan pendiri Walmart, Jim Walton bahkan masih menggunakan truk yang sudah digunakannya selama 15 tahun. Sejatinya kesederhanaan membuat penggunaan uang menjadi lebih bijak dan baik.
Intinya kalau mau saya rangkum adalah menjauhi pemborosan berkedok fashion, sebisa mungkin gunakan transportasi umum, miliki rumah dan juga kendaraan yang sederhana dan biasa-biasa aja. Mudah ya untuk dilaksanakan, tapi harus juga dibarengi etos kerja yang mirip-mirip Miliarder tadi lah. Jangan hanya gaya berhematnya aja yang ditiru tapi etos kerja mereka tidak.
Selesai dengan inspirasi pagi, sebelum beraktivitas ada baiknya gerak badan terlebih dahulu biar badan seger dan sehat, ga usah lama-lama cukuplah 30 menitan aja. Itu saja kalau dilakukan dengan baik pastinya akan berdampak pada tubuh minimal keluar keringatlah.
Aktivitas Fisik baik untuk tubuh |
Nach, kalau keringat sudah keluar dahaga pun muncul kan. Cocoknya apa ya minuman yang segar dan dapat menambah asupan tidak hanya kalori tubuh tapi semangat bagi jiwa agar dapat bekerja sepanjang hari ini.
Dan pilihan saya jatuh ke Natsbee Honey Lemon.
Minuman madu pertama di Indonesia. Lemon yang dikenal baik untuk mendetoksifikasi tubuh kita dengan mengikat zat-zat yang tidak dibutuhkan. Sementara madu membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Perpaduan ini dapat menjaga daya tahan tubuh kita bersih dari zat-zat yang dapat mengganggu. Dan kandungan vitamin C dari lemon membuat kita tetap segar dan aktif dalam menjalankan rutinitas.
Dingin lebin nikmat ya Natsbee Honey Lemon |
Natsbee Honey Lemon itu enaknya dikonsumsi ketika dingin agar terasa segar dan nikmat (dan memang dingin itu selalu lebih nikmat ya). Lalu kalian masih bingung cara dapatinnya, tenang Natsbee Honey Lemon ini udah banyak dijual pasar ritel modern kok, ada banyak di Alfa, Indomaret, Giant atau ga liat aja ditoko mang Jaja diujung gang juga ada kok.
Infonya, Natsbee Honey Lemon adalah produk dari POKKA. POKKA sendiri adalah perusahaan makanan dan minuman yang berasal dari Jepang dan telah berdiri selama 60 tahun berkomitmen menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi dengan standar Internasional. POKKA sudah dikenal lebih di 50 negara (termasuk Indonesia) dan sudah meluncurkan ratusan produk dengan bahan alami, tanpa bahan pengawet dan pewarna buatan.
Sementara saya, sudah mencobanya langsung dan emang enak untuk dinikmati dalam keadaan dingin. Kesegaran didalamnya dapat merubah suasana bete menjadi kumpulan ide dan memang rasa manis madu plus lemonnya berasa dan ketika disatukan memberi sensasi yang berbeda.
Tapi ingat, konsumsinya sesuai kebutuhan aja, jangan banyak-banyak apalagi buat sendirian. Percaya dech sesuatu yang kebanyakan itu ga baik buat tubuh. Terakhi kalau bisa setelah mengkonsumsi ini usahakan banyak gerak tubuh ya atau lakukan aktivitas fisik. Kandungan manis didalam Natsbee Honey Lemon ini jangan biarkan mengendap terlalu lama dan banyak didalam tubuh. Terlebih ga baik juga kalau menikmati Natsbee Honey Lemon ini sendirian, beli agak banyakan (kalau bisa 1 karton) dan nikmati bersama keluarga besar atau bareng temen tongkrongan.
Harga dipasar untuk Natsbee Honey Lemon itu Rp. 6.500,- dengan berat 450 ML dan mengandung, Air, Lemon, Madu, Pengatur Keasaman, Antioksidan Asam Askrobat. Pabrikan PT POKKA DIMA INTERNASIONAL. Dengan Total Kalori 110 kkal/perbotolnya.
Selamat Menikmati
Ӏ used to be able to fіnd good infoгmation fгom ʏouг articles.
BalasHapusWaduhhhh seketika aku menyesal, sepatuku banyak, beli karena lucu, yaampunnnn. Tapi memang iya sih, Bang, benar-benar pemborosan. Sialnya aku baru menyadari itu sejak Juli tahun ini, hemmmmmmmm. Nyesel sih,tapi gak apa, buat dijadikan pelajaran supaya aku lebih bijaksana lagi mengelola uang.
BalasHapus