Bareng Dr. Lia Speasialis Anak |
Mangga Alpukat ini sekarang katanya sudah menjadi salah satu icon dan produk unggulan kota Pasuruan. Yap, hal ini dikarenakan buah Mangga Alpukat memang di budidayakan di Pasuruan, Jawa Timur. Mangga alpukat memang tak bisa tumbuh di sembarang tempat.
Halooo...orang-orang
baik, terimakasih sudah memberikan waktunya untuk mampir dan membaca postingan
ini hingga selesai. Hari ini saya akan coba share pengalaman saya dengan buah
alpukat dan mangga, kebetulan kedua buah ini menjadi konsumsi favorit baby Kevin.
Kalau kalian bertanya
kenapa perlu dishare, mengingat kedua buah ini adalah buah yang
dianjurkan dokter untuk dikonsumsi Baby Kevin, anak kami yang berusia 9 bulan, sekarang..
Dokter Lia.
Dokter Lia, demikian kami biasa memanggilnya. Kapan kami butuh beliau, dan ketika mengirim pesan via wa, sebisa mungkin selalu dibalas oleh beliau jam berapapun itu.
Dokter Lia, demikian kami biasa memanggilnya. Kapan kami butuh beliau, dan ketika mengirim pesan via wa, sebisa mungkin selalu dibalas oleh beliau jam berapapun itu.
Bahkan dulu diawal
Kevin lahir, sempat panik ketika Kevin tersedak. Pikiran kami sempat kacau,
telp-telp-an sama dr. Lia dan berdasarkan saran dia, tetap tenang dan terus
pantau perkembangan anak sambil bawa ke rumah sakit terdekat. Tarra... Kevin
tersedak air susu iya, tapi habis itu ia lemas bukan karena tersedak tapi
karena memang sudah masuk jam tidurnya. Esoknya kami tetap datang ke dr.Lia,
padahal sudah ke rumah sakit sehari sebelumnya. Dan kami tertawa kecil bersama
dan sepakat Kevin lagi "ngerjain" papa mamanya biar jalan-jalan
kerumah sakit.
Baby Kevin |
Nah, sampai sekarang
pun kami rutin setiap bulannya konsultasi dan imunisasi ditempat beliau.
Memang kalau kasat mata sebagian akan mengatakan Kevin kayak berat badannya
kurang, kurang montoklah. Tapi dokter Lia selalu menjelaskan dan meyakinkan kami selama masih
dalam range tabel yang diberikan, tidak perlu khawatir apalagi Kevin masih
tetap asi eksklusif dari sang ibu. Selama tidak ada kendala dengan menyusui,
dokter Lia tidak menyarankan penggunaan susu formula. Tetapi akan beda bila ada
masalah dengan asi ya, beliau fleksibel tergantung kebutuhan.
Avocado / Alpukat Mentega
Avocado / Alpukat Mentega
Setelah abang
Kevin masuk enam bulan, makanan pendamping asi sudah boleh diberikan. Mulai dari
bubur hingga buah-buahan yang digerus halus.
Dan tarra, entah
kenapa, avocado adalah buah yang disarankan dr. Lia untuk dikonsumsi.
Beliau menyarankan, buah ini bagus untuk memompa berat badan bayi. Selain
itu adalah buah mangga yang sarat dengan vitamin c, cocok untuk menambah daya tahan tubuh
mungilnya.
Dan anehnya buah
alpukat yang kami berikan awal-awalnya memang Kevin ga suka, mungkin
karenan rasa dan teksturnya kali ya.
Oh iya, sampai dengan
9 bulan, gula dan garam belum masuk kedalam tubuh mungilnya. Jadi manis yang
didapat murni dari buah-buahan yang dikonsumsi. Sementara untuk rasa asin
dan gurih dari kari atau sop ayam dan sejenisnya.
Lalu bagaimana dengan
alpukat yang harus dikonsumsinya, sementara Kevin sendiri tidak mau?
Nah, sebagai orang tua
pantang berputus asa demi kebutuhan buah hati. Berdasarkan info dokter dan
beberapa teman, ada alpukat yang memang rasanya enak dan gurih-gurih maknyus
gitu.
ilustrasi dari pixabay.com |
Hallah... emang ada
gitu, palingan kayak buah-buahan lainnya palingan akan beda diukuran dan rasa.
Tapi ini alpukat memang beda, katanya. Alpukat Mentega namanya, dan bisa
didapatkan selain ditoko buah pesan online juga sudah ada.
Lalu dokter Lia
menyarankan hal serupa terhadap buah yang lain. Biar ga bosan dengan alpukat di
mix dengan buah lainnya. Seperti yang sudah saya bilang bahwa, mangga boleh
juga, karena mengandung vitamin c.
Mangga Mentega
Nah kejadian lagi dengan alpukat, awal-awal kevin ga suka. Pengalaman dengan Alpukat Mentega kayaknya ada ga sich Mangga Mentega atau sejenisnya, mangga madu atau magga super duper apalah.
Nah kejadian lagi dengan alpukat, awal-awal kevin ga suka. Pengalaman dengan Alpukat Mentega kayaknya ada ga sich Mangga Mentega atau sejenisnya, mangga madu atau magga super duper apalah.
Dan memang ada,
namanya Mangga Alpukat mungkin karena perpaduan antara Mangga dan Alpukat jadi
nama itu yang diberikan.
Rupanya
pemberian nama Mangga Alpukat ini tak lain dan tak bukan karena cara mengupas,
mengiris atau menikmatinya yaitu dengan membelah atau mengiris bagian tengahnya
dengn pisau. Dan setelah diiris maka langsung bisa dibuka hanya dengan memutar
daging buah (posisi irisan tadi) dari biji mangganya (pelok dalam bahasa jawa)
dan seketika bagian atas dan bawahnya langsung terpisah deh. Persis seperti
saat kita membelah alpukat.
Ini dia penampakan mangga alpukat |
Mangga Alpukat
ini sekarang katanya sudah menjadi salah satu icon dan produk unggulan kota
Pasuruan. Yap, hal ini dikarenakan buah Mangga Alpukat memang di
budidayakan di Pasuruan, Jawa Timur. Mangga alpukat memang tak bisa tumbuh di
sembarang tempat. Mangga alpukat hanya bisa tumbuh di kontur tanah tertentu
seperti kontur tanah yang ada di Pasuruan tepatnya di desa Rembang.
Beberapa hal yang membuat masyarakat sangat tertarik untuk mengkonsumsi buah Mangga Alpukat ini adalah
1. Sensasi cara mengirisnya yang praktis dan unik seperti menguliti alpukat.
2. Cara makan bisa langsung menggunakan sendok seperti memakan alpukat.
3.Rasanya tang manis dan tahan lama.
Lalu, bagaimana mendapatkan buah Mangga Alpukat? Tenang guys, kalau kalian beruntung di supermaket buah juga ada, atau toko buah ujung jalan juga ada kalau di pesan terlebih dahulu. Tapi yang jual Mangga Alpukat ini secara on line lebih banyak, mungkin karena masih terbilang langka dipasaran kali ya.
Tapi demi Kevin segala cara dilakukan mulai dari mencari abang-abang yang jual mangga alpukat, atau nanya ke temen, jual mangga alpukat stok mereka tidak. Atau tinggal pencet-pencet hape cari yang jual mangga alpukat secara on line dan duduk manis menunggu pesanan tiba.
So, Kevin sendiri semakin nyaman dengan kedua buah ini, tidak ada masalah ketika mengkonsumsinya, mungkin karena rasa dan teksturnya cocok dengan lidah mungilnya.
So, Kevin sendiri semakin nyaman dengan kedua buah ini, tidak ada masalah ketika mengkonsumsinya, mungkin karena rasa dan teksturnya cocok dengan lidah mungilnya.
Wah sehat2 terus ya, Adek Kevin. Udah rutin mamam MPASI juga ya. Ternyata mangga alpukat itu bagus juga ya untuk anak2.
BalasHapusBanget banget manfaatnya buat tumbuh kembang si kecil ka Nita
Hapus