Dan bertepatan dengan ulang tahun
ke-77 ini, YM Bpk. Prof. Dr. H.M.
Syarifuddin, S.H., M.H menyampaikan
bahwa Mahkamah Agung juga akan meluncurkan dua aplikasi baru,
yaitu Aplikasi e-PRIMA atau Elektronik Procurement Implementation Manajemen
Acuntability, yang akan membantu dalam pengelolaan pelaksanaan pengadaan barang
dan jasa pada Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa (UKPBJ), serta Aplikasi
e-BERPADU atau Elektronik Berkas Pidana Terpadu yang akan membantu dalam
pelaksanaan penanganan perkara pidana secara elektronik. Pada bagian ini, saya semakin yakin dengan semangat
positif perubahan Mahkamah Agung untuk selalu berbenah memberikan pelayanan
yang terbaik bagi pencari keadilan.
Pencapaian Mahkamah Agung Republik Indonesia
Untuk kesepuluh kalinya secara
berturut-turut Mahkamah Agung mampu mempertahankan predikat opini Wajar Tanpa
Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan RI, sehingga mekanisme
pemeriksaan terhadap pengelolaan keuangan Mahkamah Agung ke depannya tidak lagi
diterapkan model “pemeriksaan dengan tujuan tertentu” (PDTT) melainkan hanya
diterapkan model pemeriksaan terhadap kinerja;
Mahkamah
Agung juga berhasil
menyelesaikan 100% tindak lanjut rekomendasi hasil pemeriksaan BPK, yaitu
sebanyak 1311 temuan sejak tahun 2005 sampai dengan tahun 2021, keberhasilan
ini menjadikan Mahkamah Agung sebagai parameter bagi kementerian dan lembaga
lainnya;
Mahkamah
Agung berhasil meraih penghargaan BKN Award tahun 2022 sebagai peringkat
pertama untuk kategori penilaian kompetensi di bidang pengelolaan sumber daya
manusia;
Mahkamah
Agung berhasil mendapatkan penghargaan Merdeka Award tahun 2022 atas kategori
Program Inovasi Untuk Negeri dari Media Merdeka.com.
Dalam peringatan Ulang Tahun
Mahkamah Agung, dilakukan juga penyerahan
secara simbolis Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya untuk
pengabdian 30 tahun, 20 tahun, 10 tahun, Dwi Windu dan Sewindu. Penghargaan
tanda kehormatan yang diberikan merupakan
bentuk apresiasi negara kepada para hakim serta aparatur Mahkamah Agung dan
badan peradilan di bawahnya atas pengabdiannya dalam menjalankan tugas.
Pada peringatan ulang tahun Mahkamah
Agung kali ini juga akan dimeriahkan dengan pemutaran film “Pesan Bermakna
Jilid 2” sebagai kado istimewa bagi Mahkamah Agung di hari ulang tahunnya yang
ke-77. Film yang
menggambarkan tentang keteguhan seorang hakim dalam menjalankan tugasnya di tengah
tantangan dan rintangan dalam menegakkan kebenaran dan keadilan. Alur cerita
dalam film Pesan Bermakna Jilid 2 banyak
mengandung nilai-nilai kebaikan yang bisa diteladani oleh para hakim dan
apartur peradilan di seluruh Indonesia, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun
ketika sedang menjalankan tugas-tugas peradilan.
Jalan Pagi Mahkamah Agung RI 2022 |
Pada
peringatan ulang tahun ke-77,
Mahkamah
Agung juga menyelenggarakan jalan pagi bersama pada tanggal 20 Agustus 2022 di
seputar lingkar Monas dan kemudian dilanjutkan dengan Pagelaran Seni Wayang
Kulit yang dapat disaksikan secara langsung oleh segenap aparatur peradilan
yang ada di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya, serta bisa disaksikan juga
secara virtual oleh aparatur peradilan di seluruh Indonesia.
Semua
kemeriahan ini
adalah persembahan spesial untuk Mahkamah Agung yang saat ini telah genap
berusia 77 tahun, dengan harapan Mahkamah Agung ke depannya akan semakin
gemilang serta menjadi institusi yang dicintai oleh masyarakat dan bangsa
Indonesia.
Terakhir YM Bpk. Prof. Dr. H.M. Syarifuddin, S.H., M.H
berpesan kepada
aparatur peradilan di seluruh Indonesia agar tetap menjaga kewaspadaan, karena
serangan wabah Covid-19 bisa datang kapan saja. Tetaplah selalu menjalan
protokol kesehatan dan senantiasa menjaga pola hidup yang sehat agar kita semua
dapat terhindar dari penularan wabah Covid-19.
“Dirgahayu Mahkamah Agung Republik Indonesia yang ke-77, Mari Bangkit Bersama, Tegakkan Keadilan.”
Pesan lengkap yang disampaikan oleh YM Bpk. Prof. Dr.
H.M. Syarifuddin, S.H., M.H. dibacakan pada upacara di masing-masing satuan
kerja dan dapat diunduh lengkapnya di situs Mahkamah Agung.
Saya salinkan ulang pelan-pelan untuk mencerna
langsung pesan beliau, mencoba mempraktikkannya, memahami semangatnya dan
bangga menjadi bagian dari Mahkamah Agung itu sendiri.
Salam … Bangkit Bersama, Tegakkan
Keadilan_Demi Mewujudkan Badan
Peradilan Yang Agung.
Kiranya Tuhan Memberkati Mahkamah Agung dan Jajaran
Peradilan dibawahnya