Pagi-pagi
sudah direpoti oleh kompor gas yang
tidak mau menyala. Sebelum memulai pemeriksaan setidaknya lakukan SOP sederhana
ini, dimulali dari memperhatikan terlebih dahulu, apakah ada bau gas, khawatir
terjadi kebocoran. Kalau tidak terdapat bau gas cek dan pastikan bahwa
tabung gas memang kosong atau habis. Kalau habis ya ganti dengan tabung gas baru ya (masalah selesai). Nah kalau masih tidak
berhasil hidup juga kompor gasnya. Sementara tabung sudah ganti baru dan kompor
serta selang regulator ga bermasalah. Mari kita laksanakan SOP selanjuntnya yaitu
:
- Ok, SOP untuk kompor gas yang tidak mau menyala, langkah
pertama cek dan ganti karet didalam kepala tabung gas, biasanya ini sumber
awal masalahnya. Ganti karet selesai.
- Kalau masih tidak nyala juga maka coba tambahkan karet
gelang disekitaran kepala tabung, khawatir licin atau longgar (tapi untuk
bright gas atau gas 12 KG kemungkinan ini ga pernah terjadi, biasanya di
gas 3 KG).
- Kalau masih tidak berhasil juga, coba ketuk-ketuk
regulator gasnya.
Fixed
pengalaman saya sudah hampir ganti 5 kali dalam 7 tahun terakhir, sebut
beberapa merek yang sering digunakan, WINN Gass salah satunya lainnya
adalah Ken Master. Padahal 2 merk yang saya sebutkan ini bukan pemain
baru dalam regulator gas loh. Tapi entah kenapa selalu regulator gas yang
bermasalah.
Sekarang
kita coba merk lokal buatan tangerang, EAD (ga jelas terlihat merknya)
info petugas Alfa hanya ada ini yang mereka punya, untuk harganya sendiri
dibanderol Rp. 85.500,-. Sementara kalau regulator dengan selang ada
merek lain. Tapi ya itu, kembali ke merk 2 diatas yang sudah saya sebutkan.
Dan
berdasarkan pengalaman pribadi juga bahwa yang sering menjadi masalah pada
regulator adalah pentil yang tidak bekerja secara normal.
Pentil Regulator Gas Yang Sering Bermasalah
Dalam
kasus saya, seringnya pentil tersebut sudah lemah sehingga tidak mau menahan
ujung tabung gas alhasil kalaupun hidup hanya sebentar saja, pasri akan mati
kembali karena pentil tersebut terdorong masuk.
Dan
ketika diganti dengan regulator yang baru, tara semua permasalahan selesai.
Kompor kembali menyala.
Kita
lihat berapa lama tahan/ usia pakai regulator buatan lokal ini .